Selasa, 05 April 2011

Peningkatan = Produktivitas + Moral

Selama ini yang dikenal sebagai kinerja atau performance, apakah itu di bidang ekonomi, perdagangan, pelayanan umum atau pelayanan publik adalah tingkat produktivitas dan kualitas produk itu sendiri. Dalam perkembangannya, akibat dari pengalaman, pendidikan kegiatan penelitian dan pengembangan (R&D), maka tingkat dan kualitas produksi semakin mencapai titik kesamaan dalam medan persaingan. Pada tahap ini , maka kinerja selain diukur dari produktivitas dan kualitas juga ditambah dengan ukuran kecepatan, artinya disamping kualitas dan kuantitas, maka seberapa waktu yang diperlukan dalam proses pembuatan juga menjadi ukuran suatu kinerja. Makin cepat proses pembuatan suatu produk, makin berpeluang bagi produk tersebut untuk meraih kemenangan dalam persaingan atau katakanlah pertandingan.

Jumat, 25 Maret 2011

Kecerdasan Berbasis IQ, EQ dan SQ

Tahukah anda, apa yang anda inginkan ?

1.  Kecerdasan Intelektual (IQ) adalah kemampuan potensial seseorang untuk mempelajari sesuatu dengan menggunakan alat-alat berpikir. Kecerdasan Emosional (EQ) adalah kemampuan untuk memahami suatu kondisi perasaan seseorang, bisa terhadap diri sendiri ataupun orang lain. Sedangkan Kecerdasan Spiritual (SQ) adalah kecerdasan untuk menghadapi persoalan makna atau nilai, yaitu kecerdasan untuk menempatkan perilaku dan hidup seseorang dalam konteks makna yang lebih luas, kaya dan mendalam.

Mengapa Seseorang bisa menjadi Pecandu Rokok ?

Beberapa hari ini dikabarkan bahwa MenKes kita, Ibu Endang Rahayu Sedyaningsih Mph Dr. PH mengalami kanker Paru-Paru yang sebenarnya bukan baru ini , tetapi sudah lama diketahui dihubungkan dengan kebiasaan merokok pada individu. Walaupun bukan satu-satunya penyebab kanker paru-paru, merokok mempunyai kontribusi yang besar terhadap penyakit ini. Terkadang orang kesulitan jika sudah terjebak dalam kecanduan rokok.